Journal article
Penggunaan Gandos (Ampas Pati Aren) sebagai pakan dalam ransum terhadap performa Babi Bali
Dioksa I KETUT SUMADI I MADE NURIYASA
Volume : 21 Nomor : 3 Published : 2018, October
Majalah Ilmiah Peternakan
Abstrak
Tujuan penelitian adalah untuk mengetahui pengaruh penggunaan gandos (limbah ampas pati aren) sebagai pakan sumber serat dalam ransum terhadap performa babi bali. Rancangan yang dipergunakan adalah rancangan acak lengkap (RAL) dengan empat macam perlakuan dan empat kali ulangan sehingga penelitian ini menggunakan 16 ekor babi bali jantan lepas sapih. Keempat perlakuan yang dicobakan adalah: A= ransum tanpa penggunaan gandos (limbah ampas pati aren) sebagai kontrol, B= ransum dengan penggunaan 5% gandos, C= ransum dengan penggunaan 10% gandos, dan D = ransum dengan penggunaan 15% gandos. Variabel yang diukur dalam penelitian ini adalah berat badan awal, berat badan akhir, pertambahan berat badan (PBB), feed conversion ratio (FCR), dan konsumsi ransum.. Hasil penelitian yang telah dilaksanakan dapat disimpulkan bahwa penggunaan gandos sampai level 5% tidak mempengaruhi performa babi bali yang diberi perlakuan penggunaan gandos sebagai pakan dalam